welcome

selamat datang semoga bermanfaat dengan ini saya persembahakan, jangan lupa kasih komentar atau saran untuk perbaikan selanjutnya!

Sabtu, 29 Mei 2010

Repairing Flashdisk

Jumpa lagi.. kita berjumpalagi.. ya di sini bersama prie kembali.. :r serasa balik lagi ke "Taman kanak-kanak" hehehe... eh salah, Sekolah Dasar maksudnya, karena kata ibuku aku ini dulu terlalu :t jenius, jadi aku gak boleh masuk TK malah langsung masuk SD :O sudah ya.. curhatnya nyampe sini aja.
sekarang kita bahas masalah serius yuk.. :)

pada pertemuan kali ini kita coba bahas tentang "bagaimana memperbaiki Flash Disk Error yang mengalami write Protect?" ;)
sebelumnya aku mau tanya nich, pernah gak mengalami hal-hal kayak di kasus-kasus dibawah ini:

:( Flash Disk mengalami Write Protect Error
:o Anda tidak dapat membuang file atau memasukan file ke dalam Flash Disk
:( Upaya melakukan format pada Flash Disk mendapatkan pesan Write Protect
:o Flash Disk terkadang mengalami hal yang sama bila digunakan oleh computer lain

kalau anda mengalaminya,sebaiknya anda membaca tulisan ini sampai dengan selesai,karena ini demi kebaikan anda sendiri.. ce ile.. :t kayak guru aja.

Tindakan yang harus anda lakukan selanjutnya adalah:
1. Masuk ke DOS Prompt Windows XP dan ketik CHKDSK /F Drive letter contoh chkdsk /f v:

2. Selesai memeriksa dari Check Disk (CHKDSK), coba anda hapus file yang ada pada Flash Disk dengan perintah Del drive letter:*.*. Contoh DEL V:*.*

3. Sekali lagi anda coba format dengan perintah Dos Promt. Format V:

4. Atau gunakan cara melalui Computer Management dan lihat volume drive V, dan anda coba format. Bila masih terdapat pesan error lakukan boot pada computer.

Cara yang sudah aku jelasin diatas itu cara untuk memperbaiki flash disk yang corrupt file dan mengalami file protect ketika mengcopy atau memindahkan data dan gak bisa di format.

Setelah mem-format Flash Disk, tapi malah dapat pesan yang sama ketika melakukan format, Coba anda lakukan boot pada computer untuk me-refresh Windows XP agar mengenal Flash Disk anda, kalau masih mengalami hal sama, coba ulangi kembali melakukan chkdsk, bila masih terdapat pesan invalid link. Bila kedua kalinya anda masih mengalami hal tersebut, cara yang kami berikan tidak berlaku untuk flash disk anda :D

Tapi jangn salah lho, bisa saja ada masalah lain yang bisa membuat error pada flash disk anda dan belum tentu disebabkan karena corrupt file yang membuat kasus seperti diatas.

sebetulnya cara yang paling ampuh itu ya di LEM aja.. maksudku DILEMPAR terus beli yang baru dech :r

Tidak ada komentar:

Posting Komentar